09 January 2008

Defisiensi progesteron pada kehamilan muda triwulan pertama (0-12 minggu)

Keberlanjutan kehamilan dipengaruhi berbagai faktor terutama pada masa perkembangan di triwulan pertama. Setiap kelainan atau perburukan selama kurun kritis ini dapat memicu keguguran.

Di antara beragam faktor yang terlibat, defisiensi progesteron (masalah hormonal/endokrin) dan hiperkoagulabilitas darah yang disebabkan peningkatan antibodi antikardiolipin (ACA) dipercaya memiliki peran penting dalam merangsang keguguran.

Kadar progesteron serum 18,9 dapat digunakan untuk memperkirakan prospek kehamilan triwulan pertama. Kadar progesteron kurang dari 18,9 memiliki risiko keguguran tinggi. Pemberian hormon human chorionic gonadotropin (hCG) dapat meningkatkan peluang mempertahankan kehamilan.

Keguguran dini merupakan masalah multifaktor. Abnormalitas hormonal (termasuk diabetes), kelainan rahim, gangguan sistem imun (antara lain sindrom antifosfolipid, lupus eritematosus sistemik) dan kromosom (masalah genetik) secara luas diterima sebagai penyebab keguguran berulang. Penyebab lain adalah hamil pada usia lanjut, infeksi, keracunan, penggunaan kokain dan rokok. Dugaan terkini adalah gangguan faktor pembekuan darah.

Trombofilia dapat menjadi ancaman bila bekuannya menghalangi aliran darah. Kelainan ini dapat diperoleh secara turunan maupun akibat pembedahan, obesitas, kehamilan, kontrasepsi hormonal, sindrom antifosfolipid atau imobilitas dalam waktu lama. Penanganan dan pengobatan yang tepat bisa mencegah keguguran dini.

4 comments:

areone said...

nama saya eny, usia 23thn,sekarang saya lagi hamil 2 minggu,saya ingin menanyakan tentang masalah yang saya alami,kemarin saya mengeluarkan darah dari alat kelamin dan darah itu seperti darah encer dan ada darah hitam tapi kecil-kecil dan tidak terlalu banyak(3),dan cuma 1 kali saya mengeluarkanya.yang saya tanyakan darah itu berbahaya atau tidak dan apa sebabya,serta solusinya bagaimana?

T.Z. Jacoeb said...

Ibu Eny, Saya ucapkan selamat atas keberuntungan Anda berhasil hamil, karena tidak semua orang dapat dengan mudah hamil.

Nasib kehamilan muda (dalam triwulan pertama, yaitu sampai kehamilan 12 minggu)bersifat rawan; terkadang ada perdarahan sedikit.

Saya selalu memeriksa kondisi bakal plasenta secara laboratorium, yaitu kadar progesteron dan estradiol, serta antikardiolipin dalam darah. Bilamana kadarnya tidak normal, maka harus ditangani. Selain itu, secara ultrasonografi perlu dinilai kondisi kantong kehamilan dan bakal janin yang ada di dalamnya>

Dalam hal kasus Anda, sebaiknya perlu ditelusuri penyebabnya agar dapat dipilih cara penanganan yang sesuai. Namun demikian, sekarang ini, tenangkan pikiran dan batasi dahulu kegiatan fisik dengan banyak berbaring dan hindari bersanggama untuk mencegah perdarahan yang lebih berat.

lagonder_dr. dey said...

ada seorang wanita umur 24 tahun empat kali hamil, tiga kali abortus, berapa lama harus diberikan progesteron untuk memperkuat kehamilannya??? mohon jawabannya

aurorapujian said...

Pagi dok... saya berusia 28 tahun dan telah menikah selama 1,5 tahun. sudah 2 kali saya mengalami keguguran spontan dengan usia kandungan di bawah 8 minggu. yang pertama bahkan lebih muda lagi usianya. keguguran yang terakhir baru terjadi dua hari lalu dan saya masih bed rest karena darah masih keluar banyak dan baru cek ke dokter siang ini.

Jujur dok saya belum tau apa penyebab keguguran bagi saya karena saya belum menjalani tes hormon, tes antibodi, maupun TORCH. Niatnya akan dilakukan tapi karena masalah ekonomi semua tes kami lakukan satu persatu dan tidak sekaligus. Namun melihat history saya antar lain:
1. ibu saya pengidap SLE,
2. saya pernah menimba ilmu di fakultas kedokteran hewan yang memungkinkan infeksi parasit seperti toksoplasma dan rubella pada diri saya
3. siklus menstruasi yang tidak teratur setiap bulannya (terkadang bisa datang bulan kadang tidak)
membuat saya masih bingung sebenarnya penyebab saya keguguran apa.
memang harus dilakukan tes terlebih dahulu untuk menunjang diagnosa, tapi yang saya mau tanyakan, apakah ada gejala yang spesifik untuk tiap penyebab keguguran dok? sehingga rasa penasaran saya akan kondisi tubuh saya bisa terjawab. Terima kasih banyak sebelumnya dok atas penjelasannya....